Info Menarik Seputar Sains-Teknologi & Olahraga
Advertisement

Tutorial Lengkap Hosting Gratis di Virtualindo.com

Virtualindo merupakan  penyedia webhost gratis terbaik indonesia. Setelah  beberapa minggu menggunakan Web Hosting gratis ini saya sangat nyaman nge-host di virtualindo selain space yg diberikan besar (2 GB), virtualindo juga dijamin NO ADS. Jadi, jangan khawatir blog sobat  tiba-tiba keluar pop up atau disuruh pasang banner. DI Virtualindo Sobat  juga bisa bertanya langsung baik lewat email support atau bahkan langsung bisa menelpon ke kantor virtualindo. Pokoknya serasa hosting berbayar deeh...

Berikut ini adalah tutorial lengkap Hosting  di virtualindo:

1. Silakan kunjungi virtualindo.com

2. Klik daftar



3. Baca petunjuk pendaftaranya, setelah itu klik daftar sekarang

4. Setelah selesai mendaftar, cek email sobat, akan ada kiriman informasi tentang account sobat

Judul email biasanya: New Account Information

disitu tercantum alamat control panel sobat

* buat sobat yang pakai domain sendiri, jangan lupa setting dnsnya:

Nameserver 1: ns1.virtualindo.com (184.154.44.98)
Nameserver 2: ns2.virtualindo.com (184.154.44.99)

5. Kunjungi cpanel sobat dengan link yang telah diberikan (biasanya  http://184.154.44.98:2082/), login dengan username dan  password yang telah diberikan tadi



6. Setelah masuk ke cpanel sobat, langkah pertama yang harus sobat lakukan adalah menginstall CMS web sobat..
Disini kelebihannya virtualindo yang mempunyai akses cpanel dengan fantastico deluxe, jadi sobat tidak perlu capek2 lagi mengupload cms sobat di file manager.



7. Setelah masuk ke fantastico, pilih scripts yang sobat suka ...Misalnya saja wordpress (cms yang paling diminati)



8. klik new installation

9. lalu isi data sobat dengan lengkap, terus tekan install



10. Klik finish installation, sobat juga bisa mengirim data sobat tadi ke email sobat.



11. Selesai. Apabila domain sobat sudah tersetting ke virtualindo ,sekarang web sobat sudah bisa di akses (ingat setting dns di domain  biasanya kurang lebih 48 jam)

Sekian tutorial mengenai hosting di virtualindo. Jika sobat masih ragu, silakan bertanya...
0 Komentar untuk "Tutorial Lengkap Hosting Gratis di Virtualindo.com"

Back To Top